Musrenbangcam Kecamatan Penawangan Hadirkan Mini Expo UMKM

  • Feb 09, 2023
  • Admin Pengkol

Musrenbangcam Kecamatan Penawangan tahun 2024 dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Penawangan, Rabu(08/02/2023).

Selain Agenda Pengajuan Usulan dari desa dan UPTD terkait dalam pelaksanaan musrenbang ini juga melibatkan para pelaku UMKM Desa-Desa di Kecamatan Penawangan, dengan adanya dilaksanakan mini expo di halaman Pendopo Kecamatan, 

Camat Penawangan, Yunus Suryawan, menyampaikan, mini expo ini sebagai wujud mendukung pelaku UMKM yang merupakan pendukung pertumbuhan ekonomi.

 

"Karena itu kami berikan kesempatan bagi pelaku UMKM untuk berpartisipasi," katanya.

Dengan adanya mini expo ini maka pelaku UMKM bisa mendapat wadah untuk mengenal produk yang mereka secara lebih luas.

Terlebih dengan terdampak Pandemi Covid-19 Produk-produk UMKM di Kecamatan Penawangan sangat terkena imbasnya, diharapkan produk-produk pelaku UMKM semakin dikenal dan bisa terus dibina untuk menghasilkan produk berkualitas sehingga  pada akhirnya membawa dampak positif ke pelaku UMKM.

Salah satu Lapak UMKM yang ikut menyemarakkan Kegiatan tersebut adalah dari Desa Pengkol yaitu Batik Grobogan "Kidang Kencono" Pemilik UMKM Batik Kidang Kencono, Asri Wahyu mengatakan "Kita bersyukur dan bangga bisa ikut dalam kegitan ini"

Asri juga menambahkan " Semoga dengan kita ikut dalam Mini Expo ini akan meningkatkan penjualan Produk Kami" pungkasnya